Thursday 7 November 2013

C-Generation, Komunitas Anak Muda Berbasis IT

JAKARTA - Tren teknologi dan internet kini tengah semarak di Indonesia, terlebih untuk anak muda, dan C-Generation adalah komunitas sekaligus gerakan yang membawa anak muda menuju ke arah postif dengan konektivitas, kreativitas, dan kolaborasi.

Bertepatan dengan peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-85, C-generation, membidik 50 ribu anak muda bergabung di tahap pertama kehadirannya. C-Generation terbentuk berdasar dari tren teknologi yang membuat setiap orang terkoneksi dengan internet dan ide-ide kreatif yang membludak di kaum muda.

Huruf C dari C-Generation berarti Creative, Collaboration, dan Character yang menjadi pegangan anak muda saat ini. Komunitas yang dibina oleh beberapa penggiat dan pemerhati masalah sosial ini menjadikan teknologi dan informatika sebagai landasan mereka. Demikian keterangan tertulis yang diterima Okezone, Selasa (29/10/2013).

“Komunitas ini sebagai jawaban dari  perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang ternyata telah mengubah gaya hidup maupun perilaku anak muda. Kita ingin menjadikan Teknologi Informasi (TI) sebagai konektivitas tidak hanya konsumtif,” ungkap Suhono Harso Supangkat, pemerhati masalah sosial sekaligus pembina komunitas C-Generation.

Indonesia saat ini, lanjut Shono, sedang  menikmati 'Bonus Demografi', yaitu jumlah anak muda lebih banyak dibandingkan anak kecil maupun orang tua usia tak produktif. Demografi ini bisa memberikan dampak positif maupun negatif. Suhono mengatakan,  anak muda yang banyak terkoneksi dengan internet bisa mengubah budaya bangsa. Alhasil, pembentukan gerakan dan komunitas untuk membawa generasi muda menuju ke arah yang positif adalah hal yang mendesak dan dibutuhkan saat ini.

“Inilah alasan  lahirnya komunitas C-Generation yang akan memanfaatkan TI dengan mengedepankan unsur Creative, Collaboration, dan Character. Gaul tidak mesti amburadul,” tutup Suhono. (amr)

Sumber :

http://techno.okezone.com/read/2013/10/29/429/888717/c-generation-komunitas-anak-muda-berbasis-it

Analisis :

Analisis saya tentang artikel diatas adalah bagaimana menciptakan generasi muda Indonesia yang mempunyai pengetahuan di bidang IT. Dengan memanfaatkan kondisi Negara Indonesia yang mempunyai tingkat jumlah anak muda lebih banyak dibandingkan dengan anak kecil maupun orang tua usia tak produktif. Jika diatur dengan benar secara profesional, maka Indonesia akan menjadi salah satu negara top di Dunia yang mempunyai basis IT terbaik. Namun jika kita lebih meneliti, dalam hal seperti pembajakan internet. Hacker Indonesia banyak diakui sebagai salah satu yang terbaik di Dunia.

Oleh Sebab itu kita harus menciptakan komunitas anak muda berbasis IT yang benar-benar bisa dimanfaatkan untuk menciptakan Indonesia sebagai salah satu berbasis IT terbaik di Dunia. Bukan untuk melakukan pembajakan secara ilegal. Yang berarti melanggar hukum. Tetapi menciptakan suatu jaringan atau alat berbasis IT yang sanget berguna bagi Negara Indonesia. Otomatis jika itu terjadi akan menguntungkan Indonesia dari berbagai aspek. Termasuk bertambahnya pendapatan negara, seperti devisa.

 

No comments:

Post a Comment